Isekainews.id – Monster anime yang saat ini tengah menjadi perbincangan. Salah satunya adalah anime Monster: 103 Mercies Dragon Damnation. Merupakan sebuah spin-off atau prekuel cerita One Piece karya Oda Sensei. Namun sebelum itu yang juga sempat menjadi daya tarik banyak orang, ada anime lain berjudul Monster yang juga memang layak dibahas, terutama dengan berbagai fakta-faktanya.
Monster anime rilis pertama kali di tahun 2004. Anime ini menampilkan kisah tentang seorang ahli bedah saraf terkenal asal Jepang bernama Dokter Kenzo Tenma yang sukses meniti kariernya di Jerman. Namun sayangnya, sebuah peristiwa pelik membuat kariernya hancur seketika. Hal itu terjadi saat dia dihadapkan pada pilihan yang sulit. Di mana pada waktu bersamaan dia harus memilih untuk menyelamatkan salah satu dari dua nyawa yang sekarat.
Pasien pertama adalah orang penting yang merupakan donatur rumah sakit. Sedangkan pasien kedua adalah seorang anak yang juga butuh pertolongan dan datang lebih dahulu dari pasien pertama. Sebagai dokter yang berdedikasi, hati nurani Tenma mendorong dirinya untuk menyelamatkan pasien kedua. Namun pihak rumah sakit mendesaknya untuk menyelamatkan pasien pertama.
7 Fakta Menarik Monster Anime Mahakarya Mangaka Naoki Urusawa
Monster Anime mengisahkan Tenma, seorang dokter yang berdedikasi yang memilih mengikuti kata hatinya. Dia memilih menyelamatkan sang anak. Dan membuat pasien pertama, donatur rumah sakit tempat ia bekerja pun akhirnya meninggal dunia. Karena pilihannya tersebut, akhirnya Tenma harus menanggung risiko diberhentikan dari rumah sakit tempatnya bekerja.
Dan kehancuran hidup Tenma ternyata tak berhenti di situ saja. Setelah itu, Tenma juga harus dihadapkan hal yang lebih menyakitkan lagi. Pasalnya, anak yang dia selamatkan dulu, ternyata kini telah tumbuh dewasa. Namun, menjadi seorang pembunuh berbahaya yang dikenal dengan nama Johan Liebert. Sontak, hal ini membuat Tenma dihantui perasaan bersalah yang berlipat ganda.
Akhirnya Tenma bertekad untuk memburu dan menangkap Johan Liebert untuk menebus kesalahannya di masa lalu. Demikian tadi sekilas sinopsis tentang monster anime yang seru, selain seru anime ini juga memiliki beberapa fakta menarik. Antara lain berikut ini.
1. Manga Karya Naoki Urusawa
Fakta menarik Monster anime yang pertama adalah anime ini merupakan mahakarya mangaka Naoki Urusawa. Selain itu, ia juga berperan sebagai ilustrator untuk karyanya sendiri. Pertama kali Urusawa mendapatkan ide ini pada tahun 1986, dan mulai menulis Monster saat ia berusia 34 tahun. Ternyata ia membutuhkan waktu selama 8 tahun hingga manga Monster diserialisasikan.
Kemudian oleh Shogakukan, manga ini terbit di Big Comic Original mulai 5 Desember 1994 sampai 20 Desember 2001 dengan jumlah 162 chapter. Manga Monster juga telah diterbitkan di Indonesia oleh M&C dan dapat dibeli di Gramedia.
2. Anime Bertema Misteri Psikologis
Monster anime adalah manga dan anime seinen yang bertema misteri psikologis. Meskipun mengambil nama Monster, namun anime ini tidak menghadirkan kisah monster melawan pahlawan. Melainkan menceritakan tentang sosok penjahat cerdik yang paling diburu, yaitu Johan Liebert.
3. Adaptasi Anime oleh Studio Madhouse
Pada 7 April 2004, episode pertama adaptasi Monster anime Monster ditayangkan. Anime ini merupakan film garapan Studio Madhouse, dengan Masayuki Kojima sebagai sutradara serta Tatsuhiko Urahata sebagai penulis skenarionya. Selain itu, juga ada Kuniaki Haishima yang berperan sebagai penata musiknya.
Monster anime juga turut berkolaborasi dengan animator dari Studio Ghibli, Kitarou Kousaka untuk desain karakter aslinya. Hingga kemudian diadaptasi ke versi anime oleh Shigeru Fujita.
4. Johan Liebert Adalah Karakter Utama Sekaligus Villain Monster
Sama dengan Eren Attack on Titan, karakter utama di Monster anime ini juga merangkap sebagai seorang villain. Karakter utama sekaligus villain dalam serial Monster anime ini adalah Johan Liebert. Johan Liebert, penjahat terkejam dalam sejarah anime maupun manga. Sosok “monster” ini telah diakui sebagai penjahat terkeji dalam sejarah anime maupun manga.
Alasannya adalah karena Johan itu adalah orang licik, jahat, serta bisa memanipulasi banyak orang demi tujuan buruknya. Namun, Johan cenderung menghindari untuk mengotori tangannya secara langsung dalam setiap aksi kriminalnya. Dan sebagai gantinya, Johan mengandalkan kecerdikannya untuk memanipulasi orang-orang yang secara tak langsung dia kendalikan untuk melakukan kejahatan.
5. Cerita juga Berfokus pada Tenma
Monster anime bukan hanya berfokus pada kisah Johan Liebert saja. Serial ini ternyata juga berfokus pada karakter lain, yakni Kenzo Tenma. Dia adalah seorang dokter yang memburu Johan karena merasa bertanggung jawab atas tindakannya di masa lalu, yakni menyelamatkan Johan kecil yang pada saat itu sekarat.
6. Memiliki POV yang Berbeda
Menariknya, ide Urusawa benar-benar luas. Dia benar-benar menciptakan karya yang kompleks yang dapat dinikmati dari berbagai sudut pandang. Monster anime memiliki berbagai sudut pandang, dimana ada cerita lainnya yang bercerita dari sisi reporter investigasi. Hal tersebut terdapat dalam novel Another Monster, karya lain dari Naoki Urusawa pada tahun 2002.
Merupakan sebuah novel yang akan membuka pandangan penggemar mengenai berbagai peristiwa lain. Serta berbagai informasi tambahan terkait karakter-karakter di serial Monster.
7. Terinspirasi The Fugitive (1963)
Fakta menarik Monster anime selanjutnya adalah ternyata terinspirasi dari acara tv Amerika tahun 1963 yang berjudul The Fugitive. Film itu mengisahkan tentang seorang dokter yang dijebak sebagai tersangka dalam kasus pembunuhan. Kemudian, dia melarikan diri dan mengejar pelaku sebenarnya. Adegan ini mirip dengan Monster, seperti Dr. Tenma yang merujuk pada sosok dokter dalam serial The Fugitive.
Demikian tadi 7 fakta menarik film Monster anime, merupakan salah satu anime lawas dengan kisah seru yang saat ini kembali hits di Netflix. Tonton keseruan film ini di Netflix sekarang juga.