Game

Inilah Karakter dan 4 Rekomendasi Build Terbaik Genshin Impact Mualani

×

Inilah Karakter dan 4 Rekomendasi Build Terbaik Genshin Impact Mualani

Sebarkan artikel ini
Inilah Karakter dan 4 Rekomendasi Build Terbaik Genshin Impact Mualani

Isekainews.id – Genshin Impact Mualani adalah karakter hydro bintang lima pertama dari negara Natlan yang memulai debutnya di Genshin Impact selama versi 5.0. Mualani adalah seorang karakter yang ditampilkan sebagai karakter Bintang 5 yang ditingkatkan pada Banner Sharktacular Surfari miliknya dalam versi 5.0. Dan pada akhirnya akan kembali ke Genshin Impact di beberapa titik pada masa mendatang ketika jadwal Banner kembali kepadanya.

Karakter ini menggunakan senjata Catalyst dan juga elemen Hydro yang membantunya untuk mengalahkan semua musuh. Untuk mempersiapkan diri jika Anda mendapatkannya, dalam artikel ini akan kami jelaskan tentang material Ascension dan material Talent milik Mualani. Sehingga, Anda dapat dengan mudah langsung menaikkan levelnya hingga mencapai potensi penuhnya.

Untuk memahami cara memainkannya, berikut ini juga akan kami jelaskan tentang kit dan Constellation milik Mualani. Agar Genshin Impact Mualani yang Anda miliki bisa mencapai potensi maksimalnya, maka pemain amat sangat memerlukan build yang tepat. Mualani merupakan salah satu karakter bintang lima pertama yang bisa didapatkan oleh pemain di region terbaru Genshin Impact, yaitu Natlan.

4 Rekomendasi Build Terbaik Genshin Impact Mualani

Genshin Impact Mualani

Karakter Genshin Impact Mualani adalah karakter bersenjata catalyst dan memiliki Hydro sebagai elemen yang ia miliki. Bukan hanya itu saja, Mualani juga memiliki skill yang amat sangat berguna bagi Anda yang ingin bereksplorasi di Natlan. Mualani juga memiliki banyak prinsip dalam hidupnya. Seperti misalnya selalu berbuat baik kapan pun dan di mana pun.

Contoh lainnya adalah menciptakan peluang untuk menjalin hubungan yang lebih baik di masa mendatang. Selain itu, juga selalu memastikan untuk sedia payung sebelum hujan kalau mau bepergian. Mungkin itulah beberapa alasan mengapa dia selalu memiliki teman di tempat-tempat tidak terduga. Berikut ini adalah adalah beberapa rekomendasi build Mualani di Genshin Impact.

1. Senjata Terbaik Genshin Impact Mualani

Genshin Impact Mualani

Build Mualani di Genshin Impact dapat dilakukan dengan menggunakan senjata terbaik Genshin Impact Mualani. Berikut ini adalah senjata yang bisa Anda gunakan untuk Mualani.

  • Surf’s Up, merupakan senjata spesial milik Mualani yaitu Surf’s Up di Genshin Impact dan pastinya menjadi yang terbaik untuknya. Pasalnya, senjata ini memiliki efek menambahkan damage miliknya. Senjata ini akan menjadi lebih baik jika Anda menggunakan tim yang menggunakan reaksi elemen Vaporize. memiliki bonus efek yang mampu meningkatkan Crit DMG yang dimiliki oleh Mualani hingga +88.2% pada level tertingginya. Senjata ini juga memiliki efek yang amat cocok dengan Mualani, yaitu meningkatkan max HP dan memberi lapisan buff khusus untuk Mualani.

Jika Anda kurang beruntung mendapatkan senjata utama milik Mualani. Maka, Anda juga dapat menggunakan senjata alternatif lainnya. seperti berikut ini.

  • Sacrificial Jade, senjata lain juga bisa Anda gunakan untuknya seperti Sacrificial Jade dari Battle Pass. Senjata ini mampu meningkatkan max HP dan elemental mastery penggunanya
  • Ring of Yaxche, merupakan senjata gratis dari Natlan yang juga bisa Anda gunakan sebagai pengganti jika sangat mendesak. Senjata ini mampu memberikan efek Jade-Forged Crown saat menggunakan elemental skill yang meningkatkan max HP dan normal attack damage
  • Tome of the Eternal Flow, senjata yang dapat meningkatkan max HP dan memberikan tambahan charged attack DMG saat HP pengguna berkurang atau bertambah.

2. Artefak Terbaik dan Tepat untuk Mualani

Genshin Impact Mualani

Setelah melihat dan memberikan Genshin Impact Mualani senjata yang tepat. Maka, Anda bisa lanjut menuju set artefak yang tepat dan terbaik untuknya. Set artefak terbaik dan paling tepat untuk Mualani di Genshin Impact adalah 4 pasang Obsidian Codex, artefak terbaru dari Natlan. Dengan kombinasi artefak tersebut, Mualani akan mendapatkan DMG serta Crit Rate tambahan yang sangat membantu daya rusaknya.

Berikut ini adalah rekomendasi artefak terbaik untuk build Genshin Impact Mualani.

  • 4 Set Obsidian Codex
  • 4 Set Heart of Depth

Dua set artefak tersebut merupakan artefak terbaik di Genshin Impact yang bisa Anda berikan kepada Mualani yaitu Obsidian Codes dan juga Heart of Depth. Untuk pilihan pertama, Anda bisa memberikan Obsidian Codes yang memiliki efek untuk memberikan tambahan Crit Rate yang cukup besar bagi Mualani.

Namun, jika Anda masih belum beruntung memiliki empat set dari Obsidian Codex. Anda bisa memberikan Mualani artefak Heart of Depth yang memiliki efek jauh berbeda. Artefak ini akan memberikan tambahan Hydro DMG dan juga tambahan damage untuk Normal Attack dan Charge Attack. 4 pasang Heart of Depth juga mampu meningkatkan Hydro DMG dan meningkatkan normal. Serta charged attack setelah menggunakan elemental skill.

Berikut ini adalah untuk main status dari tiap artefak.

  • Jam pasir: HP% atau Elemental Mastery.
  • Goblet: Hydro DMG Bonus atau HP%.
  • Circlet: Crit DMG%.

3. Prioritas Status

Genshin Impact Mualani

Rekomendasi build Genshin Impact Mualani selanjutnya adalah prioritas status. Dikarenakan Mualani berfokus menuju dua status saja, maka Anda hanya perlu mencari status prioritas yaitu HP% dan juga Elemental Mastery. Namun selanjutnya, Anda bisa mencari Hydro DMG, dan juga Crit DMG. Semua status akan membantu serangan milik Mualani agar lebih mematikan.

Kemudian untuk sub-stat, Anda bisa mencari Crit DMG, HP%, Elemental Mastery, Crit Rate, dan juga Energy Recharge. Tidak jauh berbeda dengan status utama, karena Genshin Impact Mualani hanya fokus menuju beberapa saja yang akan menguntungkan damage dari serangan miliknya.

4. Urutan Peningkatan Skill

Rekomendasi build Genshin Impact Mualani adalah memahami urutan peningkatan skill yang dimilikinya. Anda perlu mengetahui skill mana yang harus Anda prioritaskan karena terbatasnya sumber daya di dalam game ini. Berikut adalah urutannya.

  • Elemental Skill
  • Elemental Burst
  • Normal Attack

Pasalnya, salah satu damage terbesar Mualani datang dari elemental skill yang ia miliki.

Demikian tadi karakter dan rekomendasi build Genshin Impact Mualani. Tunggu apalagi, segera meluncur menuju Genshin Impact dan kumpulkan semua materi dan artefak yang kamu butuhkan untuk build dari karakter Mualani.