Game

Inilah 6 Build dan 4 Skill Erin Honor of Kings, Si Peri Cantik yang Suka Menari!

×

Inilah 6 Build dan 4 Skill Erin Honor of Kings, Si Peri Cantik yang Suka Menari!

Sebarkan artikel ini
Build dan Skill Hero Erin Honor of Kings

Isekainews.id – Erin Honor of Kings adalah salah satu hero yang biasa digunakan oleh pemain pemula Honor of Kings. Sebagai user Marksman, Erin memiliki penampilan yang cantik. Bukan hanya cantik, Erin juga memiliki damage yang mampu membunuh musuh dengan mudah. Bahkan untuk mengaktifkan semua skill yang dimilikinya, ia tidak memerlukan mana.

Tentunya, agar skill Erin bisa keluar dengan maksimal, Anda harus menggunakan build Erin Honor of Kings ini dengan tepat. Dalam kisahnya, Erin digambarkan sebagai seorang peri cantik yang ceria dan penuh semangat. Erin lahir di Hutan Luminescent, dengan lingkungan yang kental terhadap adat elf berupa ritual tarian dan kehidupan yang tertata. Oleh karena itu dalam gameplay-nya, Erin sangat suka menari.

Siapa Erin Honor of Kings?

Erin Honor of Kings

Bagi para pemain pemula yang ingin menggunakan hero Erin, tentunya wajib mengetahui build dan item Erin Honor of Kings agar semakin kuat. Erin merupakan salah satu hero yang termasuk dalam kategori Marksman yang memiliki karakter lincah dan unik. Jika pemain sudah memiliki item hero ini secara lengkap, maka bisa menjadi salah satu hero yang mematikan.

Dalam Honor of Kings, Erin digambarkan sebagai peri muda yang penasaran dan periang dan lahir di Hutan Luminescent. Hero ini terkenal dengan kemampuan magenya yang unik. Jika pemain bisa menemukan build dan item yang tepat, maka hero ini akan sangat mematikan terutama di mid game. Berikut ini build, skill dan arcana hero Erin Honor of Kings.

Build Erin Honor of Kings

Erin Honor of Kings

Buat pemain, terutama pemain pemula yang ingin menggunakan Erin Honor of Kings saat bermain. Pastikan untuk menggunakan build yang tepat agar seluruh kemampuan Erin bisa menghabisi lawan dengan cepat. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi build Erin Honor of Kings yang bisa Anda coba.

1. Boots of the Arcane

Boots of the Arcane adalah build Erin Honor of Kings pertama yang bisa Anda pilih. Item ini memiliki efek yang mampu meningkatkan movement speed sebesar 60. Sehingga, akan membuat Erin bisa menghindari serangan lawan dengan mudah.

Pasalnya, hero Marksman yang satu ini masih sangat lemah ketika berada di early game. Selain itu, item sepatu ini juga mampu memberikan 25 mana setiap 5 detik. Tentunya akan sangat menguntungkan jika bisa memiliki item ini.

2. Golden Blade

Item kedua yang harus dimiliki hero Erin Honor of Kings adalah Golden Blade. Jika Anda ingin membuat hero ini mematikan wajib memiliki item yang satu ini. Item ini mampu meningkatkan 20% attack speed, menambahkan 160 magical attack, dan menambahkan 5% movement speed.

Sehingga, sangat membantu Erin untuk menghasilkan damage secara maksimal. Terlebih lagi tipe serangan Erin adalah magical attack. Kelebihan lainnya, item ini juga memiliki pasif yang mampu meningkatkan damage tambahan sebesar 60 pada basic attack-nya.

3. Savant’s Wrath

Ada juga Savant’s Wrath Erin Honor of Kings yang mampu meningkatkan 240 magical attack. Dengan item ini, damage Erin akan semakin kuat, sehingga Anda bisa membunuh lawan dengan mudah dan cepat. Selain itu, item ini juga memiliki pasif yang bisa menambahkan damage Erin sebesar 30% magical attack. Sehingga sangat membantu pada saat melakukan serangan.

4. Stave of Sorcery

Build hero Erin Honor of Kings selanjutnya adalah dengan menggunakan item Stave of Sorcery. Ketika memasuki mid game, Anda bisa menggunakan item ini untuk meningkatkan 180 magical attack, 500 max mana, 500 max health, dan 8% movement speed.

Item ini akan sangat berguna, terutama untuk efektivitas semua skill Erin yang dipakai saat war ataupun by one. Menariknya, Stave of Sorcery ini juga memiliki pasif yang bisa meningkatkan 30% physical damage dan 70% magical damage.

5. Void Staff

Jika berhadapan dengan hero-hero tebal seperti Tank, maka Erin Honor of Kings cocok menggunakan item Void Staff. Item ini mampu meningkatkan 240 magical attack dan 500 max health. Selain itu, item ini juga memiliki pasif yang mampu memberikan magical pierce +45%. Sehingga, serangan Erin mampu menghabisi lawan dalam waktu yang cepat.

6. Splendor

Adapun Build Erin Honor of Kings yang terakhir adalah Splendor. Item ini bisa menjadi opsi terbaik saat memasuki late game karena mampu meningkatkan 160 magical attack dan 10% cooldown reduction. Keunggulan dari item ini adalah adanya skill skill aktif Moonguard yang mampu memberikan Immunity selama beberapa detik.

Skill Erin Honor of Kings

Erin Honor of Kings

Dalam gameplay-nya, Erin Honor of Kings memiliki kemampuan yang berdamage. Berikut ini adalah beberapa skill yang dimiliki Erin.

1. Skill Pasif – Elf Dance

Erin Honor of Kings memiliki skill pasif berupa energi yang didapatkan setiap kali menyerang musuh. Attack speed dan movement speed Erin akan meningkat, jika energi penuh. Bukan hanya itu saja, damage pada serangan pertama yang dikeluarkan Erin juga akan meningkat sebesar 70.

2. Skill Satu – Dance Leaf Greeting

Skill satu milik Erin Honor of Kings adalah Dance Lead Greeting. Yaitu menembakkan serangan kepada musuh dan meninggalkan target untuk memberikan ledakan. Jika skill ini mengenai lawan atau mencapai jarak maksimum. Maka, skill ini akan meluas dan membentuk sebuah cincin yang bisa menyebabkan lawan sulit bergerak sebesar 30% selama 1 detik.

3. Skill Dua – Twirl Forest Whisper

Selanjutnya adalah Skill Dua – Twirl Forest Whisper. Skill dua hero ini bisa mengisi ulang energi menjadi penuh dan meningkatkan imunitas untuk mematahkan crowd control dari lawan. Bahkan skill ini juga mampu meningkatkan attack speed sebesar 40% yang berlangsung selama 3 detik.

4. Skill Ultimate – Laurel Dance Blossom

Terakhir adalah skill Ultimate milik Erin yang bernama Laurel Dance Blossom. Untuk bisa menggunakan item ini, Anda harus mengumpulkan stack atau energi hingga penuh sebanyak 6 energi. Setelah aktif, Erin akan menyerang lawan yang berada di jangkauannya secara berturut-turut. Dengan damage yang dihasilkan sebesar 40% physical attack dan 35% magical attack.

Demikian tadi build dan 4 skill yang dimiliki hero Erin Honor of Kings yang bisa Anda coba. Gunakan item tersebut agar Erin dapat maksimal.