Game

4 Game Bus Simulator Android Indonesia Terbaik

×

4 Game Bus Simulator Android Indonesia Terbaik

Sebarkan artikel ini
Bus Simulator Android

Isekainews.id – Game bus simulator Android memang ada banyak jenisnya di Android. Apalagi dengan adanya banyak developer game di era sekarang ini. Salah satu yang sangat memukau warga pecinta bus mania, tentu beberapa game bus simulator dari Indonesia dan bernuansakan khas jalanan dan pemandangan Indonesia. Misalnya saja Pantura, Jakarta dan beberapa bus yang sering di jumpai di jalanan.

Jika kamu ingin memainkan game bus simulator Android, pastikan untuk memilih jenis game yang sesuai dengan perangkatmu. Mengingat beberapa jenis game bus simulator Android ada yang ringan dan ada yang mempunyai grafis tinggi. Jelas ini akan membuat ponsel kamu bekerja dengan berat, kemudian akan terjadi lag dan terjadi penutupan paksa pada game yang sedang dijalankan.

Kumpulan Bus Simulator Android  Terbaik

Nuansa bermain game bus simulator Android memang akan membuat kamu seperti nuansa sopir bus di jalanan dari kota ke kota, dari provinsi ke provinsi dan antar kota maupun antar provinsi. Kemudian kamu bisa menjadi seorang sopir bus beneran dengan adanya penumpang yang ada di dalamnya. Beberapa game bus simulator Android juga sudah mendukung akan mode permainan ini. Ada juga yang mode ngelayap dan hanya tahu dengan jenis jalanan yang ada.

Kemudian pada jenis bus memang ada banyak jenisnya. Mulai dari bus dalam negeri dan bus luar negeri. Pada awal game memang akan membuat kamu hanya bisa menggunakan bus default saja. Kemudian pada level dan peningkatan misi yang sudah terselesaikan, memang akan mendapatkan skor dan koin di dalam game. Uang dalam game ini nantinya kamu bisa gunakan untuk membeli bus dan kendaraan baru, kemudian juga bisa kamu gunakan untuk memperbaiki dan memodifikasi kendaraan bus yang sudah kamu miliki.

Ada beberapa game bus simulator Android bernuansa Indonesia yang bisa kamu mainkan secara gratis. Beberapa game bus simulator Android ini sangat populer di kalangan bus mania Indonesia.

1. Bussid (Bus Simulator Indonesia

bus simulator Android

Game bus simulator Android yang satu ini memang buatan anak bangsa. Dan di dalam game ini memang pada jenis bus dan jenis jalanan maupun peta perjalanan akan bernuansa Indonesia. Untuk saat ini sudah mencapai pembaharuan yang signifikan di banding pada saat game Bussid awal muncul.

Mulai dari nuansa jalanan khas Indonesia. Di jalanan khas negeri kita ini akan ada pemandangan beberapa pengisian pom bensin Pertamina, Alfamart, Indomart, peta yang mirip dengan real aslinya, jalur yang sesuai, pemandangan macet dan masih banyak lagi.

Pada segi grafisnya memang sangat bagus. Bahkan bisa kamus sesuaikan sendiri saja dengan jenis perangkat dan setelan yang kamu inginkan. Sehingga bisa lebih mudah dalam permainan dan perangkat juga mampu untuk membuka game Bussid. Mengingat game ini sangat besar dan membutuhkan data OBB yang besar juga. Untuk pada ukuran di toko aplikasi saja sudah mencapai 800 MB lebih.

Download Bussid (Bus Simlator Indonesia)

Kelebihan dari Bus Simulator Indonesia Bussid

Untuk kelebihan dari game ini memang ada banyak jenisnya. Mulai dari penggunaan kendaraan yang bisa kamu sesuaikan sendiri. Baik dari segi bus maupun kendaraan yang lain. Mengingat Bussid ini juga ada kreator Mod dan sudah mendukung pemasangan Mod dan livery. Seperti halnya dengan ETS 2 kalau di komputer, game ini sudah mirip dengannya. Namun ini di Android, dan banyak juga yang mengatakan kalau Bussid ini ETS2 nya Android.

Game Bussid juga mendukung beberapa mode permainan. Mulai dari ngelayap,  kemudian narik, kemudian untuk versi main bareng secara online mode. Mode ngelayap  memang hanya untuk menggunakan bus dalam perjalanan pada peta yang ditentukan saja. Dalam melakukan perjalanan, jelas membutuhkan solar dan membutuhkan akses untuk kebutuhan masuk tol, biaya bisa kamu gunakan gratis dengan menonton iklan atau membayar dengan uang kamu yang ada di dalam game.

Pada mode narik memang akan ada imbalan dan ongkos dari penumpang yang bisa kamu gunakan untuk membeli keperluan kendaraan bus baru. Sedangkan pada mode main bareng memang bisa digunakan untuk main bareng dengan teman kamu, kemudian akan selesai di garis finish dan nantinya kamu akan membuka banyak reward baru dari mabar online ini.

2. Bus Simulator : Ultimate

Bus Simulator Android

Bus simulator Android yang satu ini juga bisa menjadi andalah kamu untuk berlatih mengemudikan bus. Namun memang bukan dari Indonesia, tapi kalau untuk urusan grafik dari game ini sudah HD. Pastinya sudah jernih dan bisa di andalkan. Untuk kontrol permainan juga sangat mudah, tidak lag dan tidak mudah menutup sendiri. Pastikan saja mengenai perangkat terkait spesifikasi yang kamu gunakan.

Untuk bisa berjalan dengan lancar dan tanpa kendala, game ini lebih halus dan mudah di mainkan di perangkat dengan spesifikasi RAM 4 ke atas. Kebanyakan Android di era sekarang ini sudah mendukung dengan minimal spesifikasi tersebut.

Di dalam game ini, kamu bisa mengemudikan bus layaknya sopir bus beneran. Mulai dari menarik penumpang, mengemudikan bus dengan rute tertentu, kemudian ada banyak misi untuk mencari uang. Dari uang yang bisa kamu kumpulkan, kamu bisa membeli kendaraan bus baru dan nantinya kamu juga bisa memodifikasi bus ke arah yang lebih baik.

Download

3. Mobile Bus Simulator

unnamed 2 3

Game Mobile Bus Simulator dari Locos juga bisa menjadi alternatif untuk memainkan Bus Simulator Android. Pasalnya, dari game ini juga bernuansakan Indonesia. Mulai dari jalanan, kendaraan bus, kemudian pada jenis pemandangan yang ada di jalanan baik pinggir jalan dan trafik yang memukau khas jalanan Indonesia.

Seperti halnya dengan para game yang lainnya, terkait dengan bus simulator, biasanya memang mempunyai misi yang hampir sama. Mulai dari menurunkan dan menaikkan penumpang atau beberapa misi yang lainnya. Sehingga bisa menghasilkan uang dari hasil menaikkan penumpang, kemudian bisa digunakan untuk membeli kendaraan baru.

Download

4. Telolet Bus Driving 3D

unnamed 3 2

Klakson bus khas telolet bisa kamu temukan dan kamu mainkan di dalam game Telolet Bus Driving 3D. Ini merupakan game buatan dari locos yang bernuansakan Indonesia. Bahkan dari game ini juga ada banyak jenis bus yang bisa kamu kemudikan. Mulai dari trafik dan jalanan juga khas jalanan Indonesia. Dari grafik juga sudah 3D dan memang akan berjalan mulus pada jenis spesifikasi perangkat dnegan RAM 4 GB ke atas. Usahakan menggunakan spesifikasi perangkat demikian.

Pada kontrol dan jenis grafik juga bisa kamu sesuaikan dengan jenis perangkatmu. Untuk beberapa jenis kendaraan juga bisa kamu buka dengan koin yang ada di dalam game. Semakin kamu narik penumpang dan semakin banyak misi yang bisa kamu selesaikan, kamu bisa mendapatkan banyak uang dan membuka semua jenis bus yang ada di Telolet Bus Driving 3D ini.

Download