Isekainews.id – Salah satu cara untuk mendapatkan lane yang kuat dalam match MLBB bisa menggunakan hero yang memang dari awal dan dari dasarnya sudah keras. Misalnya saja pada pemilihan roamer dan tanker. Kedua role ini memang sekarang akan lebih berdampingan dalam pemilihan heronya. Salah satu hero yang juga keras dalam hal ini adalah Edith. Edith mempunyai beberapa karakter dasar yang keras, mempunyai damage, dan juga tidak mudah lembek ketika berhadapan dengan hero lain.
Edith merupakan roamer dan tank baru di mana hero ini juga mempunyai burst damage yang cukup bagus dan mematikan. Bahkan sekarang ini ada banyak peningkatan pada bagian skillnya. Edith mempunyai beberapa hal yang menarik yang bisa Anda kuasai. Belajar hero ini juga cukup mudah, hanya beberapa skill saja, jika Anda sudah lama bermain MLBB pasti akan jauh lebih mudah menggunakan hero baru.
Edith memang terlihat keras dan berdamage seperti mage ketika kita lihat dari pro player yang menggunakan hero ini. Namun akan jauh lebih bagus lagi jika Anda menguasai semua skill Edith kemudian bisa dipadukan dengan berbagai item damage dan defense dari hero ini.
Build Edith Terbaru, Tank dan Roamer Keras Paling Sadis!
Build Edith tak terlepas dari peningkatan damage dan defense hero ini. Hero tank dengan skill satu yang akan membuat lawan terkena slow down dan langsung bisa Anda take off, apalagi jika lawan sedang berkumpul, menggunakan skill dua dan langsung skill satu melakukan kombinasi juga akan lebih unik.
Pada segi ultimatenya, Build Edith memang dibekali dengan skill untuk memberikan damage dari jarak jauh. Dan ini bisa memberikan damage, pada waktu ini Edith akan berubah wujud dalam beberapa detik. Di mana skill ini bisa digunakan untuk mengeliminasi hero yang sudah sekarat.
Berikut build Edith yang biasanya digunakan oleh para pro player. Ada dua macam build di mana Edith ini bisa digunakan untuk marksman atau tank, tergantung Anda mau pilih yang mana dalam permainan. Ada sebagian informasi mengenai statistik dari Edith di Wiki Mobile Legends berikut ini.
Attribute | Fixed-value base stats | Percentage stats | ||
---|---|---|---|---|
Level 1 | Level 15 | Growth | ||
HP | 2549 | 5489 | 210 | – |
Mana | 0 | – | ||
HP Regen | 9.0 | 17.4 | 0.6 | – |
Mana Regen | 0 | – | ||
Physical Attack | 110 | 190 | 5.7143 | – |
Magic Power | 0 | – | ||
Physical Defense | 17 | 71 | 3.8571 | – |
Magic Defense | 15 | 50 | 2.5 | – |
Attack Speed | 0.94 | 0.94 | 0 | – |
Attack Speed Ratio | – | 100% | ||
Cooldown Reduction | – | 0% | ||
Critical Chance | – | 0% | ||
Critical Damage | – | 200% | ||
Crit DMG Reduction | – | 0% | ||
Movement Speed | 255 | – | ||
Physical PEN | 0 | 0% | ||
Magic PEN | 0 | 0% | ||
Lifesteal | – | 0% | ||
Spell Vamp | – | 0% | ||
Basic Attack Range | 1.8 (Phylax) / 4.5 (Edith) | – | ||
Resilience | – | 0% | ||
Damage Reduction | 0 | 0% | ||
Healing Effect | – | 0% | ||
Healing Received | – | 100% |
Build Edith Tank
Pada build Edith tank, memang Edith lebih menggunakan defence sebagai item utamanya. Sehingga bisa menyerap magical defence, physical defence sekaligus beberapa hal pada attack defence. Dengan langkah ini, Edith menjadi garda paling depan dan pelindung untuk para hero lain, terutama marksman dan corenya.
Tough Boots masih menjadi item yang dominan ketika menggunakan Edith, baik build yang ingin di jadikan sebagai tank dan marksman, Tough Boots menjadi salah satu item yang wajib Anda buat di awal game. Kemudian juga mengenai Dominance Ice juga sebaiknya Anda buat.
Namun ada juga tambahan defensif pada itemnya. Mengenai Athenal Shield, ini akan digunakan jika ada mage yang mempunyai damage magical sakit, Anda bisa menggunakan item ini. Ini item anti mage, dan beberapa mage burst damage juga bisa di counter dengan item jenis ini.
Jangan lupa juga untuk membeli Blade Armor. Item ini akan memberikan +90 Physical Defense dan +20 persen Critical Damage Reduction. Dan tentunya akan memberikan defensif yang oke, terlebih lagi jika ada banyak attack yang pedas pada physical musuh. Selanjutnya bisa dipadukan dengan Calamity Reaper, ini akan membuat dan memberikan tambahan +70 Magic Power, +100 Mana, +30 Mana Regen dan +10 persen Cooldown Reduction. Untuk yang terakhir, jangan lupa Anda membuat Radiant Armors, item defense ini akan memberikan +800 HP bagi edith, ada juga tambahan +52 Magical Defense, dan selanjutnya akan mendapatkan tambahan +12 HP Regen. Item ini juga memiliki Unique-Passive: Holy Blessing yang dapat memberikan tambahan Magic Damage Reduction sebesar 4–11 ketika Edith menerima Magic Damage selama 3 detik.
Build Edith Marksman
Sebagai marksman, build Edith juga merupakan burst damage yang optimal. Bahkan dengan langkah yang demikian, buildnya bisa digunakan untuk melakukan push dan clear minion maupun sebagai jungler yang juga handal. Beberapa item memang akan berbeda dengan Build yang tank, karena build yang satu ini akan lebih fokus pada damage dan attack.
Tough Boots menjadi item utama dalam hal ini. Sepatu ini dapat membuat Edith mempunyai 40 movement speed, sekaligus bisa mengurangi 30 % crowd control lawan jika berhadapan dengan musuh. Kemudian Anda bisa membuat dan membeli Dominance Ice, di mana item ini dapat memberikan Edith +500 Mana, +70 Physical Damage, +10 Critical Chance Reduction, dan +10 Cooldown Reduction.
Kemudian Anda bisa membuat Antique Cuirass. di mana jenis item ini bisa menambah +920 HP, kemudian juga bisa menambah +54 Physical Defense. Dan paling penting, ada penambahan +4 HP Regen Passive Unique-Deter: ketika terkena hit oleh skill hero lawan, item ini dapat mengurangi Physical Attack mereka sebesar 8 persen dan ini akan berlangsung selama 2 detik (bahkan hingga 3 stack).
Selanjutnya Anda bisa membuat Oracle, item ini bisa digunakan untuk menahan dari serangan magic. Item ini akan menambahkan +850 HP bagi Edith , +42 Magical Defense, dan juga mengenai +10 persen Cooldown Reduction (CDR). Item ini memiliki sejenis Passive Unique-Bless, yaitu dapat meningkatkan Shield Absorption dan darah (HP) sebesar 30 persen. Jika Edith terkena damage, HP hero akan dipulihkan selama 4 detik. Sangat bagus bukan? Apalagi ini bisa menambah Edith semakin keras dan tebal sampai late game.
Paling penting lagi ketika Anda ingin menggunakan Edith yang semakin tebal, Anda bisa menggunakan item Immortality. Item jenis ini memang menggunakan cara yang unik agar Anda bisa hidup kembali ketika mana dan nyawa Anda sudah habis. Setidaknya, Anda lebih bias kabur dan mempunyai kesempatan ketika ingin masuk ke dalam war dan ingin kabur. Yang paling terakhir dalam build Edith sebagai tank, Anda bisa membuat Radiant Armor. Item jenis defense ini akan memberikan +800 HP bagi Edith, tambahan +52 Magical Defense, dan ada juga jenis tambahan +12 HP Regen.
Item yang satu ini jelas memiliki Unique-Passive: Holy Blessing yang tentunya dapat memberikan tambahan Magic Damage Reduction sebesar 4–11 bagi Edith ketika menerima Magic Damage selama 3 detik. Dan ini akan terasa lebih tebal jika dalam war. Jangan takut menghadapi mage yang damage nya sakit sekalipun.