Game

Trik Bermain Hanzo Mobile Legends

×

Trik Bermain Hanzo Mobile Legends

Sebarkan artikel ini
Skill Hanzo Mobile Legends kode redeem Mobile Legends

Memainkan Hanzo Mobile Legends memang membutuhkan skill yang tidak kaleng-kaleng untuk ditunjukkan di area publik maupun ranked. Namun bermain hero ini memang tidak mudah, pasalnya butuh keahlian dalam menggunakan skill bayangan dan serangan atau saat melakukan farming dan melakukan jungling ke area musuh.

Hanzo lebih dikenal dengan pencuri jungle, dan memang cocok menjadi jungler dalam sebuah tim. Pasrahkan dengan Hanzo, semua jungle bisa di makan dengan cepat. Bahkan dengan skill satunya saja, ia akan lebih mudah melakukan buff dan creep maupun jungle lain dengan sekali lahap saja. Untuk mengaktifkan skill lahap jungler ini, Anda bisa mengaktifkan dengan melakukan gerakan skill basic selama lima kali, dan ini bisa baru aktif dan Anda gunakan untuk memakan jungler hanya dengan satu skill lahap jungler saja.

Hero ini tentu saja sangat menjengkelkan, apalagi dengan adanya skill jungler yang bisa melahap semua jungler dalam waktu singkat Perlu membunuh banyak Hanzo kalau di awal game. Jika  sudah mencapai level maksimal, hero ini juga susah untuk di singkirkan. Sedang Anda punya kelebihan untuk menyerang dengan bayangan dan masuk ke dalam turret.

Skill Hanzo Mobile Legends

Skill Hanzo Mobile Legends

Hanzo mempunyai skill yang sangat terbatas memang. Namun dalam kategori zoning area, Hanzo ini sangat fleksibel. Apalagi jika digunakan untuk membuka map, melakukan pencurian jungle, mencari lawan yang sedang recall, mengejar lawan, dan masih banyak lagi. Dengan skill ultimatenya, Hanzo akan menjadi bayangan, dan bayangan inilah yang akan Anda kontrol untuk menyerang lawan. Sehingga bisa menggunakan skill satu dan dua.

Dari mode bayangan dan mode normal tentu saja mempunyai mode yang berbeda pada skill satu dan dua dari Hanzo. Skill satu pada mode bayangan on akan menjadi sebuah serangan yang mematikan untuk musuh. Apalagi musuh yang mempunyai darah yang tipis, begitu pula dengan skill duanya. Namun jika mode bayangan ini tidak on, alias tidak menggunakan ultimatenya, skill satu Hanzo bisa digunakan utuk pencurian jungle, kemudian skill duanya akan memberikan efek damage area.

Dengan menggunakan bayangan hanzo, pada mode bayangan on, Anda akan mampu melakukan zoning di area musuh. Namun perlu diperhatikan, kalau zoning mode bayangan ini jelas mempunyai waktu durasi tertentu dan dalam jarak yang ditentukan. Anda harus memahami lebih dulu ketika Hanzo mode bayangan. Anda akan kelihatan di Map  baik tubuh asli dan tubuh bayangan. Oleh karena itu, Anda sebaiknya memperhatikan di mana tempat Anda harus melakukan perubahan wujud. Atau bisa ditekan di tombol bagian skill bayangan, ini akan membuat tubuh asli Hanzo Anda  mengikuti tempat di mana bayangan terakhir.

Trik dan Cara Memainkan Hanzo Mobile Legends

Untuk bisa memainkan Hanzo, Anda sebaiknya memperhatikan dari awal game dimulai. Hanzo tidak bisa dan kurang mampu untuk berhadapan langsung dengan lawan. Ia di desain sebagai hero yang sangat fleksibel dan mempunyai tempat tersembunyi. Hanya bayangannya saja yang memang akan menakutkan dan memiliki damage maksimal.

Dari awal, sebaiknya Hanzo digunakan untuk melakukan jungle secara lebih efisien. Sebaiknya dari segi spell gunakan saja retribusi atau bisa juga execute, ini agar lebih memudahkan untuk membunuh lawan baik melakukan eksekusi secara langsung, kemudian bisa juga menggunakan retribusi untuk memperlambat lawan dan melakukan jungle lebih cepat. Kemudian dari segi emblem sebaiknya Anda menggunakan emblem assassine.

Dari segi mode ultimate, Anda juga bisa menyerang jungle dan mencuri buff musuh dari jarak jauh. Sebaiknya, kalau Anda menggunakan Hanzo, Anda harus bisa mengunci di bagian hero musuh core atau bisa juga yang menjadi hero tipis namun berdampak besar. Misalnya saja Mage, Marskman dan assassine musuh.

Build Ala Pro Player Hanzo Mobile LegendsSkill Hanzo Mobile Legends

Ada beberapa build dan item yang sebaiknya Anda gunakan ketika menggunakan Hanzo. Beberapa item ini sering digunakan oleh pro player yang memang menjadi andalan mereka. Berikut beberapa item yang bisa kami rekomendasikan. Kalau untuk masalah style dari item, Anda bisa menggunakan ini.

  • Magic Shoes
  • Corrosion Scythe
  • Demon Hunter Sword
  • Golden Staff
  • Blade of Heptaseas
  • Blade of Despair

Salah satu item yang memang menjadi item wajib bagi Hanzo adalah Corrosion Scythe . Corrosion Scythe  ini akan menghadirkan dua pasif yang sangat unik. Mulai dari yang pertama, ada pasif yang akan menambah movement speed Hanzo dan mengurangi movement speed lawan, ini akan memberikan tambahan juga pada physical attack dan akan membuat musuh mengalami slow down pada pelarian. Kemudian ada juga mode pasif impulse. Di mana mode ini akan bisa di stack 5 kali dan akan menambah movement speed yang bagus dan mudah menjangkau lawan Anda.

Dan yang kedua sebaiknya Anda juga membeli Demon Hunter Sword. Demon Hunter Sword ini akan menambah attack speed dan movement speed dari Hanzo. Ini akan sangat berguna bagi Hanzo saat menjadi bayangan dan mengeluarkan ultimate. Dan ini akan menjadi salah satu yang ditakuti dari Hanzo.

Dan yang selanjutnya ada yang namanya item Golden Staff. Ini juga akan berguna bagi Hanzo untuk menambah physical attack dan movement speed nya. Dari tiga item ini saja Hanzo sudah menakutkan, apalagi jika memang Hanzo dari awal sudah jungler secara utuh. Kemudian jika Anda masih belum puas dengan item yang ada, Anda bisa menambah BOH dan BOD agar bisa menambah kesaktian Hanzo lebih ganas lagi. Demikian beberapa item wajib dari Hanzo yang bisa Anda gunakan. Perbaharui juga Mobile Legends Anda agar mendapatkan pengalaman pengguna yang lebih baik.